ADM Publik FISIP Unpad

Menciptakan Pemimpin Sosial dan Politik Berwawasan Global untuk Masa Depan yang Lebih Baik

Memberikan pendidikan yang berfokus pada pengembangan kepemimpinan, kreativitas, dan inovasi.

F

akultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran, didirikan atas tuntutan warga masyarakat Provinsi Jawa Barat ketika itu, yang mengharapkan Universitas Padjadjaran menumbuhkan keilmuan yang dapat merespons realitas sosial dan kemanusiaan yang dinamis di Jawa Barat.

Pendirian Jurusan/Program Studi Ilmu Administrasi Negara FISIP UNPAD mengacu pada Visi dan Misi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas menjadi lembaga pendidikan tinggi kelas dunia yang memiliki komitmen terhadap keunggulan bidang ilmu sosial dan ilmu politik pada Tahun 2020.

Awesome Image
  • Visi

misi

  • 1. Melaksanakan pendidikan bidang administrasi publik yang bermutu dalam rangka menghasilkan lulusan yang berintegritas dan memiliki kompetensi dalam bidang organisasi, manajemen, dan kebijakan publik sehingga memiliki daya saing pada tingkat nasional dan internasional.
  • 2. Mengembangkan manajemen pendidikan dengan menerapkan prinsip pengembangan mutu berkelanjutan ( quality improvement sustainability).Melaksanakan kolaborasi strategis dengan masyarakat, pemerintah, bisnis dan industri, institusi pendidikan, serta perguruan tinggi lain baik di dalam negeri maupun luar negeri secara berkesinambungan dengan menerapkan prinsip kesetaraan, kemitraan, dan saling percaya.
  • 3. Menghasilkan lulusan yang kompeten di bidang organisasi, manajemen, dan kebijakan publik serta memiliki integritas tinggi.
  • 4. Menghasilkan penelitian yang bermutu dalam pengembangan keilmuan administrasi publik. Menghasilkan penelitian yang berkontribusi pada pemecahan masalah dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,
  • 5. Menghasilkan kegiatan pengabdian masyarakat dengan melibatkan dosen dan mahasiswa yang menunjang pengembangan keilmuan administrasi publik.
  • 6. Terlaksananya sistem manajemen pendidikan yang menerapkan prinsip pengembangan mutu pendidikan tinggi secara berkelanjutan, baik pada masukan, proses, maupun keluaran berdasarkan aturan perundang -undangan, visi, misi, dan nilai-nilai dasar Universitas Padjadjaran.
  • 7. Terbentuknya manajemen Program Studi yang transparan dan akuntabel serta memiliki daya saing yang tinggi yang didukung oleh sumber daya manusia kompeten dan unggul, sarana dan prasarana, dan tekn ologi yang memadai.
  • 8. Terwujudnya jejaring (networking) kerja sama dengan berbagai mitra kerja dan stakeholder lainnya, baik dalam maupun luar negeri.

Melaksanakan pendidikan bidang administrasi publik yang bermutu untuk menghasilkan lulusan yang berintegritas dan kompeten dalam bidang administrasi pembangunan, organisasi, manajemen, dan kebijakan publik, serta mengembangkan manajemen pendidikan dengan menerapkan prinsip pengembangan mutu berkelanjutan. Kami juga berkomitmen untuk melakukan kolaborasi strategis dengan berbagai pihak, menghasilkan penelitian bermutu, serta melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat yang menunjang pengembangan keilmuan administrasi publik dan memperkuat jejaring kerja sama dengan mitra kerja dan stakeholder lainnya, baik dalam maupun luar negeri.

tujuan

SERTIFIKAT AKREDITASI

BAN-PT No. 2287/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/S/V/2023

Program Studi Sarjana (S1) Jurusan Administrasi Publik terakreditasi A oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT). Sertifikat akreditasi program sarjana berlaku sejak 13 Juni 2023 sampai dengan 13 Juni 2028.

Fakta Menarik

65 Tahun

Administrasi Publik Merupakan Prodi Tertua Yang Berdiri Pada 28 Februari 1958

164 Awards

Administrasi Publik berhasil mendapatkan 164 penghargaan di berbagai bidang

14 Kerjasama

Saat Ini Prodi AP Memiliki 14 Kerjasama Internasional Dengan Beberapa Universitas Yang Termasuk Dalam QS World University

1M+ Hibah

Pada Tahun 2023 Prodi Aadministrasi Publik Berhasil Memperoleh Hibah PKKM Dengan Mereplikasi Kegiatan Social Design Bersama Waseda University. Selain Itu, Sebelumnya Telah Berhasil Mendapatkan Hibah Video Ajar 3T Sebesar Rp 1.445.000.000.- Dimana Kedua Program Hibah Tersebut Menunjang Pula Peningkatan IKU PT.

Bergabung!.. bersama Administrasi Publik FISIP UNPAD.